Jakarta— Presiden kelima RI Megawati Soekarno Putri dan Presdein keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tidak hadir di Ibu Kota Nusantara (IKN) saat HUT ke-79 RI.
Menyikapi hal tersebut Presiden Joko Widodo atau Jokowi menghargai ketidakhadiran kedua mantan Presiden RI tersebut. Ia menyebut kedua tokoh tersebut memiliki agenda lain yang sangat penting.
“Ya karena beliau-beliau kan juga ada kegiatan yang sangat penting di tempat yang berbeda,” Ucap Jokowi di Istana Negara IKN Kalimantan Timur, Sabtu, 17/8/2024.
Ini adalah kali pertamanya HUT RI yang digelar Jokowi tanpa kehadiran mantan presiden. Jokowi tak mempersoalkan ketidakhadiran Megawati dan SBY saat upacara perdana HUT RI di IKN.
“Saya kira kita harus menghargai karena beliau-beliau juga merayakan hari ulang tahun kemerdekaan di Jakarta, di Pacitan saya kira. Merayakan dimanapun sama,” tuturnya.
Megawati menggelar HUT RI di Sekolah Partai PDIP di Jakarta Selatan. Sementara itu, SBY menggelar upacara di Pacitan, Jawa Timur.